Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menanam Caisim di Pekarangan Rumah

etafarm.com - Cara Menanam Caisim di Pekarangan Rumah. Caisim atau yang umum kita kenal sebaga sawi hijau adalah tanaman sayur yang cukup mudah untuk di tanam. Caisim merupakan jenis tanaman musiman berumur pendek. Saat ini caisim banyak di gemari karena dapat diolah menjadi menjadi menu masakan yang lezat. Yuk kita ulas cara menanam caisim hingga panen.

Baca Juga : Ini Cara Pengguaan Pupuk Paten Untuk Tanaman Jagung Supaya Hasil Melimpah

Pengolahan Lahan

Lahan pekarangan yang akan kita tanami caisim perlu di olah terlebih dahulu. Langkah pertama yang kita lakukan adalah menggemburkan tanah dengan menggunakan cangkul. Kemudian taburkan pupuk kandang yang telah di fermentasi. Kemudian aduk kembali tanah dengan pupuk hingga pupuk tercampur secara merata. 

Penambahan kapur dolomit pada tahap pengolahan lahan ini perlu di lakukan dengan tujuan mengurangi tingkat keasaman tanah. Setelah selesai, kemudian buat bedengan sesuai dengan luasan lahan pekarangan kita. Tujuan pembuatan bedengan ini agar drainase lahan menjadi lancar sehingga caisim tidak terendam pada saat turun hujan.

Pembibitan

Benis caisim yang telah kita beli di toko pertanian harus di semai terlebih dahulu. Penyemaian benih caisim di lakukan pada tray semai yang sudah di isi media tanam. Media tanam yang digunakan bisa menggunakan campuran tanah dengan sekam bakar dengan perbandingan 1 : 1. Proses penyemaian ini di lakukan selama 2 - 3 minggu. 

Hal yang perlu di perhatikan pada masa penyemaian ini adalah media semai harus dalam keadaan lembab, tetapi tidak boleh terlalu berair. Hai ini di lakukan agar benih tidak terserang jamur karena media semai yang terlalu basah.

Penanaman Bibit


Bibit yang sudah memiliki 3 hingga 4 helai daun sudah dapat di pindahkan ke lahan. Buat lubang sesuai dengan ukuran tanah pada media semai dengan jarak 10 x 15 cm. Kemudian tanam bibit yang telah di seleksi pada lubang tanam yang telah di buat. Terakhir jangan lupa untuk menyiram caisim secara perlahan hingga tanah menjadi lembab.

Perawatan

Tanaman caisim sangat membutuhkan air dalam proses pertumbuhannya. Lakukan penyiraman 1 - 2 sehari apabila tidak ada turun hujan. Apabila ada tanaman yang tidak sehat atau mati, lakukan penggantian dengan bibit baru. Selalu perhatikan kondisi drainase lahan agar tidak ada air yang menggenang, karena hal ini dapat menjadi pemicu tumbuhnya jamur.

Pemanenan

Caisim dapat di panen 20 hari setelah tanam. Cara panen yang baik adalah dengan mencabut caisim hingga ke akarnya. Langkah selanjutnya bersihkan tanah dari akar yang terikut dengan air bersih. Kumpulkan daun yang sudah rusak sebagai bahan pupuk organik pada penanaman selanjutnya. Kemudia simpan caisim pada wadah yang bersih.

Baca Juga : Pengertian dan Contoh Bahan Pangan Nabati

Menanam caisim di pekarangan rumah sangat mudah untuk di lakukan. Dengan menanam di pekarangan rumah kita bisa mendapatkan bahan masakan sehat yang terhindar dari proses budidaya yang menggunakan pupuk dan pestisida kimia. Namun kondisi drainase penanaman caisim perlu untuk diperhatikan agar tidak mudah tergenang air, karena dapat menyebabkan caisim menjadi gagal panen. 

Demikian ulasan mengenai cara menanam caisim di pekarangan rumah. Terimakasih telah membaca, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Cara Menanam Caisim di Pekarangan Rumah"